Ingin dapat beasiswa dan berminat mempelajari Management and Information Systems, kesempatan untuk mendapatkan beasiswa telah dibuka.
The University of Manchester, Inggris menawarkan beasiswa untuk meraih gelar S-2 di bidang Sistem Informasi dan Manajemen (Management and Information Systems). Program ini dikelola oleh Institute for Development Policy and Management (IDPM) yang masih merupakan bagian dari School of Environment and Development (SED).
Studi akan dimulai pada Januari 2011 mendatang.
Tawaran beasiswa penuh tersebut dibuka kepada para pelajar dari negara-negara berkembang, salah satunya Asia. Beasiswa ini mencakup biaya studi, tunjangan bulanan, biaya ujian dan pelatihan-pelatihan.
Program beasiswa ini ditujukan bagi para praktisi yang ingin melanjutkan kuliah untuk menunjang pekerjaan dan profesionalitas mereka di bidangnya masing-masing, baik di pemerintahan, swasta, maupun lembaga swadaya masyarakat (LSM). Para kandidat yang lolos bisa bekerja di sela-sela waktu studinya melalui program part-time.
Bagi yang berminat, syarat utamanya adalah berpengalaman sekurang-kurangnya dua tahun di bidang yang sesuai dengan bidang studi yang diambil. Batas terakhir pengiriman aplikasi ditunggu hingga Jumat, 17 Desember 2010. Studi akan dimulai pada Januari 2011 mendatang.
Informasi detail bisa dilihat di http://www.sed.manchester.ac.uk/postgraduate
Untuk aplikasi online bisa ke laman http://www.manchester.ac.uk/postgraduate/howtoapply/
0 komentar:
Posting Komentar
Tanggapan Anda